Publikinfo.id, Berita Merangin – Usai kejadian laka yang mengakibatkan empat (4) orang sekaligus tewas, Kali ini pada Minggu (02/01) Sekitar pukul 18.30 Wib, Laka lantas kembali terjadi Di wilayah Hukum Polres Merangin, tepatnya Jalan lintas Kecamatan Tabir Lintas Kabupaten Merangin.
Kali ini Satu unit Mobil Toyota Fortuner Terlibat Laka dengan Satu Unit mobil Box Expedisi J&T Ekspres Bangko.
Dari kajadian tersebut, Dikabarkan satu Orang Tewas saat dilarikan kerumah sakit Umum Kolonel Abundjani Bangko untuk Mendapatkan Perawatan Intensif.
Salah satu warga sekitar yang bernama Mudzakir saat Dikonfirmasi Media mengatakan bahwa dirinya belum mengetahui pasti nama korban, Dan korban sudah dilarikan kerumah Sakit Bangko.
“Saya pas kebetulan lewat, Saya melihat warga sekitar sedang berusaha mengeluarkan Korban dari Mobil J&T, dan sekarang Korban sudah Dilarikan Kerumah sakit,”Katanya.
Dari kejadian tersebut belum ada data Korban dan Konfirmasi Pasti dari Pihak Kepolisian, Dikarenakan Pihak Kepolisian Sedang melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).(ean).
Discussion about this post